Harga Baliho 4×6 Murah: Cepat, Bagus Sambung atau Non Sambung

Apakah Anda sedang mencari baliho 4×6 yang berkualitas dengan harga sesuai anggaran? Jika iya, artikel ini cocok buat anda.

Mencari baliho ukuran besar yang  berkualitas murah dan cepat bisa jadi sedikit menantang, karena tidak semua percetakan menyediakan hal ini. Lain dari itu banyaknya pilihan bahan serta metode pembuatan baliho ukuran besar menjadikan anda sedikit bingung untuk menentukan pilihan yang tepat.

Nah di artikel ini anda akan mengetahui list harga baliho 4×6 beserta jenis bahan, metode pembuatan, serta faktor-faktor yang mempengaruhi harga, sehingga setelah anda mengetahui informasi ini Anda bisa membuat keputusan tepat sesuai dengan kebutuhan.

Tanpa berlama-lama mari kita lihat :

Jenis Bahan Yang Pas untuk Baliho 4×6

  1. Flexi Cina (340, 380, dan 440 Gram)

Flexi Cina tetap menjadi pilihan populer untuk pembuatan baliho, selain harga bahan bakunya terjangkau, daya tahannya juga baik. Bahan ini tersedia dalam beberapa pilihan ketebalan, dan hal ini akan mempengaruhi ketahanan dan kegunaannya:

Dari bawah adalah :

  • Flexi 280gram: Ketebalan ini bisa anda jadikan untuk baliho 4×6, namun agak sedikit riskan kalau anda memasangnya ditempat yang anginnya terlalu kencang, karena bahan ini agak tipis.
  •  Flexi Cina 340 gram: Sedikit lebih tebal dari 280 gram, ini cocok untuk baliho, karena seratnya lebih kuat dan tebal.
  • Flexi 380 gram: Lebih tahan terhadap angin dan cocok untuk pemasangan luar ruangan
  • Flexi 440 gram: Pilihan paling kuat dan tahan terhadap angin kencang, cocok untuk pemasangan di area terbuka yang sering terpapar cuaca ekstrem.

Catatan:

Flexi Cina 280 gram juga bisa digunakan, namun tidak terlalu tahan angin. Jadi supaya baliho anda lebih tahan lama, lubangi beberapa bagian baliho untuk sirkulasi angin

  1. Flexi Korea (380 dan 440 Gram)

Seperti kita tahu, Flexi Korea adalah bahan banner berkualitas tinggi, tebal dan lebih tahan terhadap angin dan cuaca ekstrem. Ini adalah pilihan tepat jika Anda memerlukan baliho dengan daya tahan lama.

Cuma yang perlu anda pertimbangkan adalah biaya cetak yang sedikit lebih tinggi ketimbang flexi cina, tapi walau demikian semua sepadan dengan daya tahan yang anda dapatkan

Selanjutnya, Anda juga perlu mengetahui tentang hal yang mempengaruhi harga baliho 4×6, yaitu:

2 Metode Pembuatan Baliho: Sambung atau Tanpa Sambung

Ada 2 metode pembuatan baliho, mana yang paling hemat?

  1. Metode Sambung

Metode ini untuk menyiasati lebar bahan yang tersedia. Biasanya percetakan dengan mesin lebar 3 meter, akan membagi 2 baliho, lalu nanti disambung bagian tengahnya.

Nah pertanyaanya, apakah sambungannya nanti kelihatan?

Biasanya sih tidak, tapi semua tergantung dari operator yang mengerjakan, biasanya kalau mereka telaten, sambungan ini hampir tidak kelihatan sama sekali.

Lalu bagaimana harganya?

Harga baliho 4×6 sambung lebih ekonomis dari baliho tanpa sambung.

 

  1. Metode Tanpa Sambung

Artinya baliho anda utuh, karena dicetak langsung dengan mesin ukuran 5 meter. Nah kendalanya, mesin ukuran ini masih agak langka. Jadi jarang2 yang punya mesin ini, kalaupun ada harganya akan 2 kali lipat dari metode sambung. Kenapa demikian?

  • Harga mesinnya memang mahal. Sehingga biaya produksi dari mesin ini juga tinggi
  • Harga bahan tanpa sambung juga lebih, tinggi ketimbang bahan tanpa sambung. Ini semua terkait nilai investasi dari percetakan tersebut.

Jadi silahkan anda pertimbangkan untuk memilih metode baliho anda.

 

Daftar Harga Baliho 4×6

Berikut adalah kisaran harga untuk baliho 4×6 berdasar jenis bahan dan metode pembuatan:

Jenis Bahan

Metode Pembuatan

Harga / Meter persegi

Flexi Cina 340 gsm

Sambung

Rp. 27.500,-

Flexi Korea 380 gsm

Sambung

Rp. 35.000,-

Flexi Cina 340 gsm

Tanpa Sambung

Rp. 55.000,-

Flexi Korea 380 gsm

Tanpa Sambung

Rp. 65.000

Note : Harga bisa bervariasi tergantung jumlah pesanan, waktu pengerjaan, dan harga bahan.

 

Pertanyaan Umum (FAQ)

  1. Kalau Baliho sambung, apakah sambungnya kelihatan?
    Biasanya tidak terlihat, dan kalaupun terlihat hanya sedikit.
  1. Apakah kalau sambung ini kuat?
    Kuat kak, karena sambungan ini pakai metode khusus, dan ada lebihan untuk proses lem. Jadi anda tidak perlu khawatir dengan baliho sambung ini.
  1. Apa bahan baliho terbaik?
    Jika anda menggunakan dalam jangka lama, pertimbangkan untuk menggunakan bahan tebal Flexi Korea 440gram.
  1. Untuk Harga Baliho 4×6 yang murah pakai bahan apa?
    Gunakan bahan flexi cina 280 atau 340 gram, Cuma pastikan anda memberi bolongan kecil di seluruh baliho untuk angin lewat.

Nah dengan memahami pilihan jenis bahan dan metode pembuatan, Anda dapat memilih baliho 4×6 yang sesuai dengan anggaran dan kebutuhan Anda.

Jika anda butuh harga baliho 4×6 murah, kami siap membantu memilihkan Anda bahan dan metode terbaik baliho anda.

Cek lebih lanjut Jasa Cetak Banner Kami disini 

error: Content is protected !!